Tidak Bisa Verifikasi Email LinkAja – Sebagai generasi milenial, tentunya sekarang ini kita sudah tidak lagi asing ketika mendengar nama LinkAja. Merupakan salah satu dompet digital yang cukup populer dan juga banyak di miliki masyarakat.
LinkAja bisa dikatakan cukup membantu dalam berbagai macam kebutuhan transaksi. Tidak heran apabila semakin hari, jumlah pengguna LinkAja pun kian bertambah. Yah, alasan mudahnya penggunaan dan juga memiliki fungsionalitas yang tinggi.
[toc]
Memang menjadi salah satu bukti bahwa LinkAja memiliki begitu banyak manfaat. Namun dibalik semua itu, belakangan ini ada banyak kasus yang mengatakan bahwa tidak sedikit para pengguna LinkAja tidak bisa melakukan verifikasi email.
Padahal dalam siklus ekosistem LinkAja, melakukan verifikasi menjadi bagian yang paling penting untuk menjaga keamanan akun. Selain itu, juga akan membuat berbagai macam transaksi bisa dilakukan lebih mudah.
Namun meski ada banyak sekali pengguna yang tidak bisa verifikasi email. Sampai saat ini masih belum ada kejelasan pasti dari pihak LinkAja. Oleh karena itu dari pengalaman pribadi dan juga sharing dari teman-teman pengguna lain. Berikut adalah beberapa faktor yang menyebabkan tidak bisa melakukan verifikasi email LinkAja.
Fungsi Verifikasi Email LinkAja
Namun sebelum kita melakukan pembahasan lebih jauh. Mungkin ada dari kalian yang belum mengetahui apa sebenarnya fungsi utama yang bisa kita dapat ketika sudah melakukan verifikasi email.
Untuk itu sebelum kita masuk ke pembahasan penyebab dan cara mengatasi tidak bisa verifikasi email LinkAja. Berikut ini adalah beberapa fungsi utama kita harus melakukan verifikasi alamat email.
- Sebagai bagian dari keamanan akun LinkAja dan menjaga tindak kejahatan dunia maya.
- Sebagai sarana untuk membantu reset PIN / Password ketika lupa
- Sebagai media untuk memudahkan proses pengembalian akun yang terblokir
Penyebab Tidak Bisa Verifikasi Email LinkAja
Dari pentingnya melakukan verifikasi email LinjAja seperti kami sampikan di atas, nyatanya banyak pengguna yang ingin melakukan verifikasi. Justru dihadapkan dengan hal-hal tidak mengenakkan, termasuk salah satunya gagal dan tidak bisa verifikasi.
Pertanyaannya, lantas apa sih penyebab verifikasi email LinjAja gagal dan tidak bisa? Jika bicara mengenai penyebab, sebenarnya tidak jauh berbeda dengan penyebab pada masalah OVO TIDAK BISA GANTI EMAIL.
- Kemungkinan besar jaringan atau server LinkAja sedang sibuk atau bahkan sedang perbaikan.
- Email yang dimasukkan atau digunakan salah input.
- Jaringan koneksi internet yang dipakai bermasalah.
- Tidak mendapatkannya kode verifikasi nomor HP, maka sudah pasti verifikasi email pun tidak akan bisa dilanjutkan.
Cara Mengatasi Tidak Bisa Verifikasi Email LinkAja
Melihat dari penjelasan beberapa penyebab permasalahan tidak bisa verifikasi email linkAja seperti di atas kami sampaikan dan jelaskan. Lantas bagaimana sih kita bisa mengatasi masalah ini ketika kita juga mengalaminya?.
1. Cek Alamat Email
Cara pertama yang bisa kalian lakukan untuk mengatasi masalah gagal verifikasi email di aplikasi LinkAja yaitu cek alamat email. Pastikan alamat yang kalian input atau masukkan sudah sesuai dan sudah benar.
Jika ternyata belum atau masih salah, silahkan kalian lakukan permintaan verifikasi ulang dengan memasukkan alamat email yang benar. Dengan begitu nantinya kalian akan bisa mendapatkan kode verifikasi atau link verifikasi di alamat email terdaftar.
2. Kirim Ulang Email Verifikasi
Selain memastikan alamat email yang kalian masukkan sudah sesuai dan sudah benar. Hal berikutnya yang juga perlu kalian lakukan ketika proses verifikasi gagal terus yakni mencoba mengirimkan permintaan email verifikasi ulang ke pihak LinkAja.
Pastikan disini kalian bisa mendapatkan link verifikasi untuk kalian klik atau setidaknya ada titik terang. Jika tidak bisa atau bahkan etap gagal. Coba lakukan beberapa cara lain dibawah ini.
3. Gunakan Kode +62
Verifikasi alamat email LinkAja mengharuskan kalian untuk memasukan terlebih dahulu kode verifikasi nomor HP (OTP). Untuk itu jika kalian juga tidak mendapatkan kode tersebut. Bisa dipastikan, ketika melakukan verifikasi email pun akan gagal.
Nah sebagai solusi sementara, ovoint ada sedikit tips nih. Yang dimana, kalian bisa mengganti angka 0 pada nomor HP di bagian depan dengan kode negara Indonesia yakni +62. Sehingga kode OTP nomor HP terkirim dan bisa melanjutkan verifikasi email kembali.
4. Pastikan Koneksi Internet Lancar
Melihat dari permasalahan yang sudah kami sebutkan di atas, sebenarnya ada beberapa metode yang bisa dipakai ketika tidak bisa verifikasi email LinkAja. Termasuk di antaranya dengan menggunakan atau mengganti koneksi internet terpakai.
Karena seperti pada point penyebab gagal verifikasi yang ovoint.com sampaikan di atas. Bisa jadi ketika tidak bisa verifikasi dikarenakan adanya gangguan pada jaringan koneksi internet yang dipakai.
5. Hubungi Call Center
Dan jika sudah menggunakan semua cara di atas namun tetap tidak bisa verifikasi email LinkAja. Maka cara terakhir yang dapat kalian gunakan yakni dengan menghubungi pihak Call Center LinkAja di nomor layanan 150911.
Silahkan lakukan perbincangan dengan petugas yang ada dan katakan bahwa kalian tidak bisa melakukan verifikasi. Nantinya pihak LinkAja akan membantu menyelesaikan permasalahan.
Kesimpulan
Nah itulah kiranya penjelasan yang bisa dan dapat kali ini ovoint.com rangkum serta sampaikan. Semoga apa yang sudah kami tulis di atas bisa menjadi referensi menarik dan membantu, sekian dan terimakasih.