Saldo OVO Tidak Masuk – Melakukan transaksi menggunakan dompet digital OVO sepertinya sudah menjadi hal biasa untuk saat ini. Pasalnya menjadi salah satu dompet digital yang cukup mudah digunakan, OVO sekarang ini tercatat menjadi e-Wallet dengan begitu banyak pengguna aktif setiap harinya.
Berbagai macam transaksi pun kerap dilakukan para pengguna untuk membuat transaksi lebih cepat diselesaikan. Apalagi OVO pun telah melakukan kerjasama dengan begitu banyak merchant online ataupun offline, termasuk salah satu di antaranya adalah OVO dan Grab.
[toc]
Hal tersebut tidak menutup kemungkinan menjadikan OVO terus mengalami peningkatan jumlah pengguna serta jumlah transaksi per hari atau bahkan per bulannya. Bila bicara mengenai OVO, tentu kita semua tahu bahwa aplikasi ini menyediakan fasilitas super lengkap.
Termasuk di antaranya fasilitas TRANSFER OVO ke sesama dan juga ke rekening bank. Hanya saja untuk bisa memanfaatkan fasilitas tersebut, setiap pemilik akun OVO harus melakukan upgrade akun ke tipe premier. Selain itu, dipilihnya OVO menjadi dompet digital favorit bagi sebagian besar orang juga dikarenakan faktor lain.
Faktor lain tersebut yakni kemudahan di dalam melakukan top up atau pengisian ulang saldo. Yang dimana seperti kita semua ketahui saat ini TOP UP OVO dapat dilakukan lewat berbagai macam cara. Namun meski ada cukup banyak hal menarik, akan tetapi tidak sedikit peramasalhan juga sering dialami, termasuk saldo OVO tidak masuk.
Penyebab Saldo OVO Tidak Masuk
Menjadi permasalahan yang memang sering dialami para pengguna OVO baik saat melakukan top up ataupun transfer sesama OVO. Saldo ovo tidak masuk memang menjadi sebuah hal yang menjengkelkan. Apalagi ketika kita memang sedang benar-benar butuh saldo tersebut untuk menyelesaikan sebuah transaksi.
Bicara mengenai saldo OVO tidak masuk, sebenarnya kasus ini banyak sekali disebabkan oleh berbagai macam faktor dan indikasi. Oleh karena itu seperti pada judul di atas, kali ini ovoint.com akan membagikan dan menjelaskan apa saja penyebab saldo OVO tidak masuk.
- Kesalahan pada saat memasukan kode pembayaran atau nomor VA (Virtual Account).
- Koneksi internet yang dipakai tidak dalam kondisi stabil atau lancar.
- Sedang adanya perbaikan jaringan OVO atau maintenance.
- Jam operasional OVO sedang benar-benar sibuk.
- Kemungkinan nomor HP OVO sudah tidak aktif.
- Batas maksimal saldo OVO sudah melebihi limit.
Itu saja mungkin beberapa indikasi yang membuat saldo OVO tidak berhasil masuk setelah melakukan top up atau transfer. Pertanyaannya lantas bagaimana sih cara mengatasinya? apakah ada solusi terbaik yang bisa kita gunakan untuk meminimalisir terjadinya kegagalan saat top up atau transfer saldo OVO?.
Cara Mengatasi Saldo OVO Tidak Masuk
Melanjutkan pembahasan di atas, sebenarnya untuk mengatasi masalah tidak masuknya saldo OVO setelah top up atau transfer ada beberapa metode yang bisa kalian gunakan. Buat kalian yang mungkin saat ini sedang mengalami masalah tersebut, berikut adalah panduan tata cara yang harus kalian lakukan.
1. Memastikan Kode Pembayaran dengan Benar
Hal pertama yang wajib dan harus kalian lakukan ketika transaksi top up atau transfer saldo OVO tidak berhasil masuk yakni mengecek kembali nomor atau kode pembayaran. Yang mana, kode pembayaran dan isi ulang saldo OVO sendiri dalam bentuk nomor Virtual Account.
Umumnya kode pembayaran OVO sendiri memanfaatkan nomor HP sebagai identitasnya. Namun tepat di bagian depan nomor HP ada kode khusus yang harus sesuai dan benar. Jadi hal pertama yang harus kalian lakukan pada saat saldo OVO tidak masuk saat transfer atau top up yakni memastikan Nomor Virtual Account OVO sudah benar.
2. Hapus Cache Aplikasi OVO
Hampir sama seperti permasalahan saldo yang tidak masuk pada beberapa aplikasi dompet digital lainnya. Solusi lain untuk mengatasi masalah saldo tidak masuk pada aplikasi OVO yakni dengan mencoba melakukan celar cache untuk aplikasi OVO.
Untuk pengguna android caranya cukup mudah, pertama buka Pengaturan > Aplikasi (apl) > Pilih OVO > Clear Cache. Sementara untuk para pengguna iOS device, cara cukup masuk Pengaturan > General/umum > iPhone Storage > OVO > Hapus App > Download Ulang.
3. Update Aplikasi OVO
Kemudian, SALDO OVO TIDAK DITERIMA saat melakukan top up atau transfer sesama OVO, juga seringkali di karenakan adanya kegagalan fungsi di dalam aplikasi OVO tersebut. Hal ini karena adanya beberapa bug yang terdapat di dalam aplikasi OVO.
Oleh karena itu solusi atau cara terbaik untuk dapat mengatasi dan menghindari saldo OVO tidak masuk yakni dengan cara melakukan update aplikasi ke versi paling baru. Hal ini membuat aplikasi akan selalu mendapatkan fitur terbaru dan juga meminimalisir kegagalan fungsi karena bug tersebut.
4. Pakai Koneksi Internet Stabil
Sebagai aplikasi digital yang hanya akan dapat digunakan ketika terkoneksi ke jaringan internet. Otomatis sebagai pengguna kita wajib untuk terus mengkoneksikan aplikasi OVO ke jaringan internet.
Nah permasalahan muncul ketika koneksi yang digunakan tidak dalam kondisi stabil, termasuk pada saat kalian melakukan isi ulang atau transfer. Oleh karena itu jika memang menggunakan paket data, pastikan jaringan dalam keadaan bagus, jika tidak kalian bisa ganti dengan jaringan WiFi.
5. Menunggu Server OVO Normal
Seperti kami tulis dan jelaskan di atas, saldo OVO tidak masuk juga bisa saja terjadi karena pada server OVO memang sedang dilakukan perbaikan atau maintenance. Jika memang hal ini menjadi penyebab saldo benar-benar tidak masuk. Maka hal yang bisa kita lakukan hanya menunggu sampai server OVO kembali normal.
6. Memastikan Nomor HP Aktif
Berjalan dengan memanfaatkan nomor HP sebagai identitas utamanya, tentu saja OVO menuntut untuk setiap pengguna memiliki nomor HP aktif dan bisa di hubungi. Jika tidak baik transfer atau isi ulang bisa saja gagal dan tidak masuk. Maka dari itu sebelum melakukan transaksi, pastikan bahwa nomor HP terdaftar di OVO aktif dan bisa di hubungi.
7. Pastikan Saldo Belum Mencapai Limit
Untuk meminimalisir terjadinya kegagalan top up atau transfer yang membuat saldo OVO tidak masuk. Maka sebaiknya pastikan dulu bahwa BATAS MAKSIMAL SALDO OVO yang kalian miliki belum mencapai limit.
Yang mana untuk tipe akun OVO Club atau standar, maka batas maksimalnya sebesar Rp 2.000.000. Sementara untuk tipe akun OVO Premier batas maksimalnya adalah Rp 10.000.000. Jika sudah melebihi limit tersebut dalam satu bulan, maka otomatis saldo tidak akan berhasil masuk.
8. Hubungi Call Center OVO
Cara terakhir yang bisa kalian lakukan ketika saldo OVO tidak masuk ke akun setelah transfer dan juga top up yaitu segera menghubungi CALL CENTER OVO. Silahkan beritahu petugas bahwa saldo kalian belum masuk setelah isi ulang atau transfer. Nantinya petugas akan membantu menyelesaikan permasalahan tersebut.
Akhir Kata
Seperti itu kiranya cara mengatasi saldo OVO tidak masuk setelah melakukan isi ulang ataupun juga setelah melakukan transfer atau kirim saldo OVO lengkap dengan indikasi faktor penyebabnya. Semoga penjelasan yang sudah ovoint rangkum di atas bisa menjadi referensi menarik.